06/10/13

5 Langkah Membangun Eksistensi Anda Di Internet



Selayaknya di dunia nyata, di dunia maya kitapun harus 'eksis' karena pada dasarnya Internet merupakan perpanjangan tangan dari kehidupan nyata. Eksistensi membuat kita terlihat dan dikenal di tengah kerumunan orang banyak. Namun eksistensi yang dimaksudkan adalah eksistensi yang berbeda dan memiliki nilai. Berbeda maksudnya bahwa anda melmilkii karakter yang bisa dikenali diantara orang banyak dan memiliki nilai maksudnya keberadaan anda menarik dan bermanfaat bagi khalayak luas dan membuat anda di-apresiasi orang lain.

Bagaimana cara memulainya? pastinya anda harus punya tempat untuk memamerkan dan membagikan hasil karya anda seperti karya musik, desain, tulisan-tulisan, foto ataupun hasil jepretan proyek anda. Dan semua itu adalah identitas anda, pekerjaan anda, apa yang menjadi tujuan yang anda geluti dalam kehidupan.



1. Apakah yang menjadi VALUE (Karir, Passion) anda?


Tanyakan diri sendiri, Apa yang menjadi passion saya? Saya ahli dalam bidang apa? Apakah minat dan keahlian saya bernilai? Apa yang bisa bagikan? Mungkin anda seorang musisi, konsultan, pengacara, mahasiswa, gamer, penggila komputer, pengamat sepakbola, dan lain-lain. Temukan cara untuk mem-publish kehidupan karir, prestasi dan passion anda. mungkin dalam bentuk tulisan, foto, video, case study atau dokumen. Itu semua merupakan portofolio anda.



2. Buat Website sebagai pusat portofolio anda.


Untuk memulai, anda bisa menggunakan layanan-layanan gratis seperti blogger ataupun wordpress, namun dianjurkan untuk memiliki domain pribadi agar terkesan lebih profesional. Di dalam website tersebut anda bisa lebih fleksibel memajang karya-karya, biografi dan prestasi anda. Website anda diibaratkan sebagai kantor pusat yang menunjukkan identitas anda..



3. Fokuskan VALUE anda dalam akun Social Media yang anda miliki.


Social media (Twitter, Facebook, Youtube) merupakan media komunikasi dua arah yang punya keunikan masing-masing. Di Twitter anda, bagikan tweet-tweet yang sesuai dengan passion anda, bisa berupa tips atau opini, sembari berkomunikasi dengan followers anda. Di Youtube, upload video-video yang berkaitan dengan keahlian anda, atau pengalaman anda yang direkam. Seluruh akun social media anda harus terhubung satu sama lain, dan memiliki link ke website profesional anda.



4. Jaga dan tingkatkan eksistensi anda - Share, Communicate, and Update!


Teruslah perbarui konten website dan posting di social media anda, tunjukkan karya-karya anda yang terbaru, agar semuanya tetap fresh. Internet merupakan komunikasi dua arah, maka dari itu anda harus berkomunikasi dengan para pakar di bidang yang sama dengan anda, anda bisa berdiskusi, beropini, bertukar ilmu ataupun berdebat dengan mereka. Dengan demikian, anda akan semakin dikenal di dunia maya.



5. Bangun network di dunia NYATA.


Anda bisa memberikan rekomendasi kepada relasi anda untuk melihat karya anda di website anda, berikan juga alamat social network (twitter, facebook, linked-in) yang anda punya untuk membagun komunikasi yang intens dengan relasi anda. Kedepannya, bukan mustahil jika rekan/relasi anda merekomendasikan untuk mengunjungi website anda dan mem-follow anda di twitter jika mereka menemukan anda sangat berbeda nan bernilai.




0 comments:

Posting Komentar